Catatan Pengajar | Menulis Premis Sederhana

Ini adalah seri artikel tentang pembahasan proses pembelajaran menulis skenario film yang dilakukan pada Group Chat Telergram yang dilakukan oleh tim redaksi. Sebenarnya kelas pengajaran ini sudah mencapai batch ke-empat sejak pertama kali dilakukan pada tahun 2015 dan banyak suka dukanya. Kami dari tim pengajar, boleh berbangga walaupun melalui proses pembelajaran yang tidak sempurna kami telah mengantarkan penulis-penulis ke lingkungan kerja penulisan skenario.

Catatan ini dibuat untuk bisa dibaca oleh khalayak umum sebagaimana mereka bisa mengikuti proses pembelajaran tanpa menjadi peserta. Adapun kelas-kelas selanjutnya akan dibuka sesuai dengan permintaan. Berikut adalah catatan pada proses pembelajaran penulisan skenario yang akan dibuatkan dalam bentuk butir-butir penjelasan.

Profil peserta ajar

  1. Peserta adalah khalayak umum terdiri atas penulis pemula dengan kisaran umur dari 19-25 tahun dari berbagai daerah
  2. Peserta sudah dijelaskan dari awal bahwa mereka akan diajarkan penulisan skenario dari tahap awal sesuai dengan proses pengembangan skenario / naskah film yaitu, ide cerita film, penulisan sinopsis, treatmen dan terakhir skenario film.
  3. Ada beberapa peserta yang aktif dan pasif.
Kegiatan pengajaran sampai dengan tahap ide cerita film
  1. Hanya ada beberapa peserta yang aktif mengikuti pembelajaran dengan konsisten yaitu menyerahkan premis secara rutin yakni 3 premis setiap harinya dengan genre yang berbeda beda.
  2. kegiatan ini akan dilanjutkan sampai logline dan tema
Catatan proses pembelajaran, kesalahan yang paling banyak ditemui
  1. Kesigapan dalam menyerahkan tugas masih lambat dan pasif
  2. Adanya typo dan juga masih belum memahami SPOK dalam kaedah penulisan kalimat efektif
  3. Pada premis kadang sudah betul secara logika, akan tetapi susunannya masih tidak runut
  4. Tidak menyertakan unsur keinginan secara jelas dan tegas.
Adapun pertanyaan yang disampaikan adalah sebagai berikut; 

P; Apakah semua karakter perlu mengalami rintangan / tantangan ?
J: Iya harus, sebuah cerita adalah karakter utama yang memiliki keinginan namun mengalami kesulitan dalam memenuhi keinginannya dan atau mengalami rintangan. Cerita adalah gambaran proses bagaimana karakter mengalami perubahan dalam mengatasi rintangan tersebut.

P; Apakah karakter cerita itu hanya satu?
J; Satu premis untuk satu cerita, bisa juga sekelompok yang memiliki keinginan yang sama. Satu cerita yang utuh adalah cerita karakter yang diperkenalkan, dintunjukan tujuannya dan diceritakan sampai atau tidaknya karakter pada tujuan. Satu cerita itu disebut dengan "arc".

Demikian hal-hal yang bisa disampaikan dan menjadi bahan pembelajaran. Jika kalian ingin mengapresiasi artikel ini, memiliki pertanyaan atau sekedar menanggapi maka kalian bisa mengiisi kolom komentar dibawah ini.

BTW yang tertarik Workshop Menulis Film 2022 silahkan gabung di GC telegram ini dan ikuti infonya disana

Posting Komentar

0 Komentar